Thursday, 23 June 2016

TU Delft si Ambulance Drone

         Keadaan darurat, mulai dari misalnya ketika tiba – tiba terjadi kecelakaan didepan kita, lalu ada beberapa korban yang harus segera mendapatkan pertolongan, atau hanya mendapati orang yang tiba – tiba pingsan dihadapan kita karena suatu penyakit yang dideritanya. Di saat seperti itu, kita membutuhkan PPPK atau P3K pada umumnya, namun dalam keadaan darurat yang terjadi begitu saja apakah ada yang membawa perlengkapan PPPK setiap waktu dan dimana – mana? Hal itu tentu tidak mungkin. Sebenarnya bila difikir ini juga menjadi salah satu penyebab seseorang mengalami keterlambatan penanganan pertama ketika kecelakaan, bukan lain dan tidak bukan karena memang perlengkapan yang ada untuk menolong tidaklah lengkap sehingga kita yang juga masih awam dalam penanganan ketika kecelakaan sehingga pengetahuan kita masih minim.


Bentuk Ambulance Drone


         Mungkin berawal dari masalah tersebut, yang membuat seorang bernama Alec Momont memiliki sebuah ide yang bila di realisasikan secara global, bisa menjadi sangat bermanfaat untuk keselamatan orang lain. Yang kita bicarakan ini sebenarnya sederhana, yakni sebuah kotak PPPK yang bisa dipanggil ketika memang diperlukan. Nah, mungkin karena sudah melihat gambar diatas, anda sudah bisa mengerti bahwa kotak PPPK yang dimaksud adalah sebuah drone. Namun bukan hanya sebuah drone yang membawa sebuah kotak PPPK ke orang yangmembutuhkan, itu terlalu simpel, bahkan mungkin dengan cara seperti itu saja sebenarnya kita sudah bisa membantu orang dalam keadaan darurat. Drone gagasan Alec Momont yang disebut sebagai “Ambulance Drone”.



         Alec Momont memiliki sebuah ambisi, yaitu menyelamatkan orang yang sedang dalam keadaan darurat se efektif dan se efisien mungkin, dengan cara memangkas jarak tempuh menggunakan drone yang membawa perlengkapan PPPK. Dengan Ambulance Drone ini, kita akan mendapat keuntungan seperti

·         Praktis
Anda tidaklah perlu membawa kotak PPPK kemana – mana untuk berjaga – jaga bila ada keadaan darurat didhadapan anda. Anda hanya harus memanggil Ambulance Drone melalui telepon, lalu anda akan dipandu langsung oleh operator.

·         Lebih Cepat
Bukan seperti Mobil Ambulance yang menggunakan jalanan umum untuk sampai ke tempat tujuan, yang terhambat oleh belokan – belokan, belum lagi bila terjadi macet sehingga Mobil Ambulance tidak bisa menerobos seperti seharusnya. Dengan Ambulance Drone, anda tidak akan mendapatkan masalah itu, karena drone terbang diudara dengan cara terbang lurus ke tempat tujuan dan tidak perlu berbelok – belok, bahkan kecepatannya dikatakan bisa mencapai 100 KM/H sehingga tentu waktu kedatangannya bisa mencapai 70% lebih cepat dari Mobil Ambulance. Sehinga sesuai fungsinya drone ini bisa menjadi pertolongan pertama sebelum mobil ambulance datang.

·         Siapapun bisa memberi pertolongan pertama
Anda telefon, lalu drone datang. Anda akan dipandu mulai dari membawa drone, dan langkah pertolongan yang harus anda lakukan. Itu berkat adanya kamera di drone ini, sehingga operator dan dokter yang menyaksikan keadaan saat itu melalui monitor di pos bisa langsung memberikan arahan ke anda bagaimana menangani pasien dalam keadaan darurat dengan perlengkapan PPPK yang sudah ada di dalam drone.


         Ambulance Drone ini bentuknya bisa dilihat, memiliki warna kuning dengan enam buah propeller yang digunakan untuk bisa terbang dengan desain tri copter. Bila dilihat, Ambulance Drone ini menggunakan motor jenis brushless yang memiliki beberapa kelebihan dan memang lebih bagus daripada brushed motor. Dengan kekuatan keenam motor tersebut, Alec Momont berkata Ambulance Drone ini bisa melesat dengan kecepatan hingga 100 KM/H. Jelas dengan kecepatan secepat itu dan ditambah dengan body yang aerodinamis bisa membuat Ambulance Drone mampu datang lebih cepat dibandingkan Mobil Ambulan.



         Untuk komponen atau jeroan Ambulance Drone ini seperti kamera yang digunakan, ESC, GPS, dan jeroan lainnya masih belum di sebarluaskan karena Ambulance Drone ini masih tergolong Prototype. Namun Alec Momont memaparkan bahwa Ambulance Drone ini didesain menggunakan 3D Modelling, lalu di realisasikan dengan pembuatan kerangkanya yang menggunakan teknologi Lasercut, dan untuk bodynya menggunakan teknologi 3D printing. Dengan menggunakan teknologi tersebut untuk membuat bahan konstruksi drone, akhirnya terciptalah Ambulance Drone yang memiliki desain friendly, dengan body yang aerodinamis, juga keren tentunya. Bahkan bagian atas body Ambulance Drone juga dibuat sebuah lubang dimana lubang itu berfungsi seperti layaknya kita membawa kotak PPPK.



         Dalam videonya kita bisa melihat bahawa Ambulance Drone ini memiliki perlengkapan yang bisa dibilang lebih lengkap daripada sebuah kotak PPPK. Dalam videonya Ambulance Drone memiliki alat kejut listrik yang bisa menyadarkan pasien ketika pingsan dan ada tanda – tanda tidak bernafas. Memang dalam video tidak diperlihatkan jika Ambulance Drone memiliki perlengkapan PPPK lainnya, namun Alec Momont berkata kedepannya Ambulance Drone ini akan juga dibekali dengan perlengkapan PPPK yang lebih lengkap, sehingga bisa digunakan di segala kondisi darurat.

Alat kejut listrik pada Ambulance Drone


         Bagian yang keren lagi dari Ambulance Drone adalah sistem lengan yang bisa di lipat. Walau lebih tepatnya tidak dilipat namun hanya digerakkan supaya tidak terlalu mengganggu ketika Ambulance Drone dibawa dengan tangan dan ketika sedang digunakan untuk menolong orang. Prinsipnya sama seperti roda pesawat terbang yang akan masuk ke body pesawat ketika terbang, dan akan keluar dari body ketika akan mendarat. Kedua lengan Ambulance Drone yang berada dibagian depan ini akan membentang ketika akan terbang dan ketika terbang, lalu ketika sudah mendarat kedua lengan depan ini akan menciut ke arah dalam, sehingga kita bisa lebih mudah membawa Ambulance Drone ke tempat orang yang sedang membutuhkan pertolongan.



         Dengan Ambulance Drone yang membawa perlengkapan PPPK bahkan alat kejut listrik, maka Ambulance Drone memang pantas di realisasikan dan diproduksi secara masal karena sebenarnya ada banyak sekali manfaat dengan adanya Ambulance Drone ini. Salah satunya ya untuk kotak PPPK yang bisa dipanggil kapanpun. Dengan melakukan pertolongan pertama, kita juga bisa menyelamatkan nyawa seseorang. Namun tentu tidak mengurangi kinerja mobil ambulance yang bisa mengangkut pasien ke rumah sakit. Jadi keduanya bisa menjalin simbiosis mutualisme, dimana drone menyelamatkan dengan membawakan perlengkapan P3K, anda bisa menolong orang yang membutuhkan sembari menunggu mobil ambulance datang.

TU Delft si Ambulance Drone - OmahDrones
Control Room Operator Ambulance Drone


         Ketika di telefon, dan operator mengirimkan Ambulance Drone, anda akan diarahkan 100% oleh operator yang berada di pos, sehingga ketika drone datang, anda bisa mengikuti insrtuksi dari operator, dan operator akan mengetahui kondisi di lapangan berkat kamera yang berada di depan badan drone, sehingga operator tau apa yang harus dilakukan untuk menangani pasien.



         Jika dikembangkan lagi, bukan tidak mungkin Ambulance Drone ini juga bisa mengangkut pasien. Namun dengan ukuran drone yang jauh lebih besar tentunya, sehingga bukan hanya pertolongan pertama yang didapatkan, namun juga pasien akan bisa langsung diangkut ke rumah sakit menggunakan drone, sehingga pasien akan sampai ke rumah sakit lebih cepat dan akan segera mendapatkan pertolongan lebih baik di rumah sakit. Mengapa bisa lebih cepat? Karena dengan drone, pasien tidak harus melewati jalanan yang terkadang macet dan penuh belokan. Drone hanya harus terbang lurus dari titik pasien ke rumah sakit.




         Nah, itu dia pemanfaatan drone selain digunakan untuk drone hobby dan untuk mengambil gambar dari udara. Dengan ide kreatif, sebuah benda bisa dijadikan alat untuk membantu orang lain yang memiliki manfaat besar. Mungkin anda juga bisa memodifikasi drone anda untuk hal yang bermanfaat lainnya. 

No comments:

Post a Comment